
"Kunjungan ini menginisiasi program sosialisasi mengenai panas bumi yang akan dirangkum pada Geotermal Goes to Campus. Edukasi mengenai pemanfaatan panas bumi merupakan suatu hal baru bagi civitas academika USU. Menurut WR I, sosialisasi ini sangat perlu untuk diberikan kepada civitas akademika USU terutama bagi mahasiswa. "
Tags: Kerja Sama
HUMAS USU - Wakil Rektor I Bidang Akademik, Kemahasiswaan, dan Kealumnian Universitas Sumatera Utara Dr. Edy Ikhsan, S.H., M.A. menerima kunjungan Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) dan PT Sorik Merapi, Rabu (05/04/2023) di Ruang Senat Akademik GBPA USU.
Kunjungan ini menginisiasi program sosialisasi mengenai panas bumi yang akan dirangkum pada Geotermal Goes to Campus. Edukasi mengenai pemanfaatan panas bumi merupakan suatu hal baru bagi civitas academika USU. Menurut WR I, sosialisasi ini sangat perlu untuk diberikan kepada civitas akademika USU terutama bagi mahasiswa.
“Ini sesuatu yang baru sih sebenarnya yang menurut kita perlulah mahasiswa kita civitas akademika kita teredukasi,” tutur Edy.
Kabarnya, Geotermal Goes to Campus siap sambangi USU circa medium atau minggu ke-4 bulan Mei mendatang. Geotermal Goes to Campus ini nantinya akan disajikan dalam bentuk seminar dan talk show yang akan disampaikan oleh para expert di bidang panas bumi.
“Mungkin akan ada dalam bentuk talk show atau pun seminar dan lainnya dalam konteks edukasi terkait dengan panas bumi,” terang WR I USU.
Kolaborasi antara USU dengan Kementerian SDM dan PT Sorik Merapi tersebut diharapkan dapat mengedukasi dan memberikan informasi positif sehubungan pengembangan panas bumi di Indonesia. Hal ini disampaikan oleh Analis Kerja Sama Panas Bumi, Agus Sudiaman.
“Dengan tersampaikannya informasi yang positif terkait panas bumi maka akan menambah juga pengembangan mengenai panas bumi di Indonesia,” katanya. (Bambang Riyanto)