FH USU Gelar PengabMas Penggunaan Hak Pilih

Dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat/penyuluhan hukum dihadirkan narasumber para akademisi FH USU antara lain, Dr Afnila SH, M.Hum, dengan materi “Hak Memilih sebagai Hak Konstitusional Warga Negara”, Dr Abdul Haris Nasution, SH, MH, yang menyajikan materi “Pemilu, Informasi Publik: Hak Anda untuk Tahu”, serta Yusrin, SH, M. Hum, dengan materi penyuluhan “Bagaimana Menjadi Pemilih yang Rasional?”.
15 Februari 2024 /  Renny Julia
   
FH USU Gelar PengabMas Penggunaan Hak Pilih

HUMAS USU : Sivitas Akademika beserta Ikatan Alumni Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara (FH USU), melaksanakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk penyuluhan hukum dan bakti sosial kepada masyarakat di Desa Sambirejo Timur, Kecamatan Percut Seituan, Kabupaten Deliserdang. Kegiatan tersebut. mengambil tema, “Pengabdian kepada Masyarakat, Gunakan Hak Pilih, Salurkan Aspirasi”.

 

Dekan FH USU, Dr Mahmul Siregar, SH, M.Hum, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada panitia dan seluruh sivitas atas terlaksananya pengabdian masyarakat sebagai amanat luhur dari Tridharma Perguruan Tinggi. Ucapan terima kasih juga disampaikan oleh Ketua Panitia Dies Natalis ke-70 FH USU, Dr Iwan Ginting, SH, MH, yang juga menjabat sebagai Asisten Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Aspidsus Kejati Sumut). Turut hadir Ketua IKA FH USU yang diwakili oleh Edwin Nasution, SH, M.Si (Kepala Inspektorat Kabupaten Deliserdang) dan Kepala Desa Sambirejo Timur, Arifin.

 

Dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat/penyuluhan hukum dihadirkan narasumber para akademisi FH USU antara lain, Dr Afnila SH, M.Hum, dengan materi “Hak Memilih sebagai Hak Konstitusional Warga Negara”, Dr Abdul Haris Nasution, SH, MH, yang menyajikan materi “Pemilu, Informasi Publik: Hak Anda untuk Tahu”, serta Yusrin, SH, M. Hum, dengan materi penyuluhan “Bagaimana Menjadi Pemilih yang Rasional?”. Kegiatan ditutup dengan bakti sosial membagikan bingkisan berupa bahan pokok kepada warga. (RJ/M.Fauzi)

  • Lainnya


    Loading...Loading...Loading...Loading...
Accessibility Icon
disability features
accesibility icon
accesibility icon
accesibility icon
accesibility icon
Scroll Down